News Update :

PORTAL BERITA KIDUL KALI DESA BLIGO RW.06

PORTAL BERITA KIDUL KALI DESA BLIGO RW.06

Bus Trans Sidoarjo Resmi Diluncurkan, Hari Ini GRATIS

Senin, 21 September 2015





Kidulkali Pos
- Hari ini Bus Trans Sidoarjo resmi diluncurkan oleh Dinar Perhubungan Sidoarjo. Peluncuran Bus Trans Sidoarjo memang seharusnya dilakukan dua bulan yang lalu. Akan tetapi menuai kecaman dan penolakan dari ribuan supir angkot membuat peresmian tertunda.

Kesiapan peresmian Bus Trans Sidoarjo dinilai telah memadahi oleh Kepala Dishub Sidoarjo, Joko Santosa. Halte dan fasilitas telah disiapkan semuanya. Pihaknya juga mengaku telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan instansi terkait.





Armada Bus Trans Sidoarjo didominasi oleh warna biru. Armada tersebut merupakan sumbangan dari Kementrian Perhubungan oleh Bupati Sidoarjo. Dalam acara peluncuran pertama kali hari ini (21/9), telah siap 10 bus untuk diujicoba.
Rute Uji Coba Bus Trans Sidoarjo

Untuk pemberangkatan awal Bus Trans Sidoarjo dimulai dari kantor Dinas Perhubungan Sidoarjo, jalan raya Candi. Bupati Sidoarjo, Saifullah akan memberangkatkan bus dari Kantor Dishub ke halte Porong.

Dari halte Porong selanjutnya bus akan melanjutkan perjalanannya sesuatu rute yaitu menuju terminal besar Bungurasih atau Purabaya. Rute yang dilewati menuju terminal melalui Larangan, Lemahputro, Jalan Pahlwan, Taman Pinang dan langsung masuk ke Tol Sidoarjo Kota.

Hari ini masyarakat bisa menikmati Bus Trans Sidoarjo dalam acara peluncuran pertama secara gratis. Akan tetapi untuk selanjutnya harus bayar dengan besaran biaya yang sudah ditentukan.

Sopir dari Bus Trans Sidoarjo sendiri disuplai dari tenaga Damri. Masyarakat bisa menikmati 10 armada Bus Trans Sidoarjo dalam peresmian hari ini secara gratis. Semua telah dipersiapkan dengan matang, semoga memuaskan.
Share this Article from Kidulkali Pos on :

0 komentar :

Posting Komentar

 
© Copyright KIDULKALI POS | Beritane Wong Kidul Kali 2015 | Update News Kota Sidoarjo | Published by M19 | Nggawe Guyup Ing Wargo Mengabarkan dari Pinggiran Kota Udang .